Access point atau biasa
disebut Wireless Access Point (WAP) adalah sebuah peranti yang berguna
menghubungkan peranti-peranti komunikasi nirkabel (wireless) sehingga dapat
membentuk jaringan nirkabel (wireless Network). Yang termasuk peranti atau
device tidak hanya computer, tetapi juga gadget-gadget kecil seperti Ipod,
Kamera, Printer, Smartphone dan lainnya yang memiliki property alamat IP.
Access Point biasanya
menghubungkan diri dengan jaringan berkabel (berkabel=wired lawan kata dari
wireless) dan me-relay data antara
peranti berkabel. Dengan adanya Access Point, sebuah jaringan bisa melakukan
roaming (jaringan yang dapat dipindahkan, merupakan lawan kata dari jaringan
ad-hoc yang permanen).
Access Point pada
Umumnya dapat menghubungkan 30 client
(client=komputer komputer yang mengakses jaringan) dengan jangkauan radius 100
meter, tetapi hal ini tergantung merek dan fitur Access Point. Seperti halnya
jaringan komputer biasanya, access point memiliki beberapa alamat IP (IP
Address) untuk dikonfigurasikan.
Dengan menggunakan
peranti Access Point, pengelola jaringan Komputer tidak akan kebingungan dalam
mengatur keruwetan kabel (kabel yang tak teratur) yang biasa terjadi dalam
jaringan yang menggunakan Ethernet Card.
Dengan menggunakan
jaringan Wireless, pengguna komputer juga lebih banyak memiliki mobilitas.
Dipadukan dengan perangkat mobile lainnya seperti laptop dan Ponsel.
Menggunakan teknologi Access Point memungkinkan pengguna komputer tetap dapat
terhubung ke jaringan walaupun berpindah tempat. Hal ini berbeda dengan
teknologi berkabel yang membatasi pengguna untuk bergerak hanya dalam jangkauan
sepanjang ukuran kabel saja.
Karena itu, Access
Point banyak digunakan pada berbagai bidang industry dan bisnis yang menuntut
fleksibilitas tinggi. Dengan semua kelebihan ini, tidak tertutup kemungkinan
suatu saat semua jaringan berkabel yang merupakan standar jaringan komputer
saat ini, akan berubah menjadi jaringan NIRKABEL yang lebih fleksibel.
Berikut contoh access point yang banyak digunakan:
- TP-Link (Korea Selatan) : IP = 192.168.1.1
|
Access Point TP Link |
user name = admin
password = admin
- D-link (china) : IP = 192.168.0.1
|
Access Point D-LINK |
user
name = admin
password
= (kosong)
|
Access Point LINKSYS |
user Name
= admin
Password =
(kosong)